Terbongkar! Inilah 4 Alasan Kenapa Blog Anda Sepi Pengunjung

4 Alasan Blog Sepi Pengunjung
Seperti halnya membuka sebuah warung makan. Ada kalanya warung makan kita dikunjungi ramai orang, dan ada saatnya ketika warung makan kita benar - benar sepi. Tapi, bagaimana bila setiap saat warung makan kita sepi terus - menerus?.

Apakah masakan anda kurang enak? Atau ada faktor lain yang membuat warung makan anda enggan dikunjungi oleh pelanggan.

Nah, seperti itulah sebuah blog. Lantas, Apa yang menyebabkan blog anda sepi pengunjung?


#1 Banyak gadget yang mengganggu

Kemungkinan yang pertama ketika blog anda tiba - tiba sepi pengunjung adalah banyak gadget yang mengganggu.

Ketika berselancar di internet untuk mencari informasi, pernahkah anda nyasar ke suatu blog yang penuh dengan iklan pop up di mana - mana?. 

"Tapi, blognya masuk search engine lho!"

Memang masuk ke dalam daftar pencarian, namun page view yang blog tersebut dapatkan paling tidak akan bertahan dibawah 10 detik!. Percaya ga percaya, buktikan sendiri!.

Tips:

Posisikan diri anda juga sebagai pembaca, lihat konten, tampilan dan penyesuaian gadget yang telah ada di blog anda. Apakah nyaman untuk dibaca, atau malah membuat mata pegel?

Faktor ini, adalah yang paling sering dibicarakan oleh para penulis blogger. Seperti yang telah dikatakan, membuat blog harus dengan tujuan utamanya, membuat penulis terkesan dengan tulisan anda. Buatlah artikel yang mampu memberikan informasi yang sangat super.

Jika anda berfikiran untuk memonetisasi blog sebagai tujuan utama, pintar - pintarlah mengatur emosi dan bersabar. Semua pasti akan berputar pada artikel yang bermanfaat.

#2 Tulisan yang terlalu Singkat dan Bertele - tele

Seperti halnya faktor pertama, page view yang mungkin akan di dapatkan akan bertahan kurang dari 10 detik. Bahkan bisa lebih parah lagi.

Artikel adalah yang paling berperan dalam terbangunnya sebuah blog. Blog tanpa artikel, hanya disebut halaman kosong. Blog dengan artikel yang buruk, disebut dengan kertas kotor. Paham?

Lihat beberapa blog yang professional di Indonesia, perhatikan tata letak dan penulisan textnya yang luar biasa. Percayalah, mereka bukan seorang penulis professional, tapi mereka memiliki otak dan jalan pemikiran yang super.

Tulisan yang terlalu singkat, dan penuh dengan candaan adalah contoh salah satu artikel yang tidak akan laris. Semua orang yang berselancar di internet adalah orang - orang yang memiliki kesibukan tertentu. Mereka akan mencari manfaat, bukan guyonan kosong.

"Jadi, bagaimana cara menulis artikel yang benar?"

Sepertinya anda perlu membaca artikel sebelumnya:

Candaan mungkin memang dianggap sebagai pemanis sebuah artikel. Tapi, apa yang terjadi bila suatu hal terlalu manis dan tidak enak? Pasti akan dibuang 'kan?

#3 Informasi yang tidak bermanfaat

Selain tulisan yang harus diperhatikan adalah, perhatikan isi dari tulisan tersebut. Bermanfaatkah bagi orang lain?

Satu - satunya kunci untuk membuat sebuah artikel yang menarik dan bermanfaat, adalah dengan menguasai artikel tersebut sebelum menulisnya. JANGAN menulis artikel yang tidak anda kuasai, walaupun tema artikel itu sedang booming di kalangan apa saja.

Artikel yang sebelumnya tidak anda kuasai, bersaing di SERP dengan artikel yang benar - benar hebat. Tentu saja 90% artikel anda tergeser!. 

Mengapa?

Karena yang anda tulis tidak benar - benar memberikan. Karena anda tidak tau apa yang anda tulis. Jangan pernah membuka rumah makan, jika anda tidak pandai memasak!.

Apa yang anda kuasai?

Tentang blogging, menulis berita, atau menulis cerita?

Kerjakan apa yang anda kuasai, tinggalkan yang pura - pura anda kuasai.

#4 Tidak ada yang mengenal Blog anda

Blog anda sepi? Bisa jadi karena tidak ada yang mengetahui keberadaan blog anda.

Jadi, untuk memberitahu seluruh dunia bahwa blog anda wajib dikunjungi, lakukan PROMOSI. Sosial media, seperti Facebook, Twitter, Instagram adalah salah satu tempat promosi yang paling joss ditahun ini. Hampir 50% orang Indonesia berselancar di internet untuk membaca informasi melalui sosial media. Terutama, Facebook.

Bagaimana cara promosi yang baik dan benar? Akan dibahas di artikel selanjutnya. Terima kasih atas perhatian anda, dan semoga bermanfaat.

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Terbongkar! Inilah 4 Alasan Kenapa Blog Anda Sepi Pengunjung"

Post a Comment